Anak suka pilih-pilih makanan? Ini cara atasinya!

1 min read

Anak Bunda suka pilih-pilih makanan? Atau lebih senang makan junk food dibanding makanan sehat? Ini adalah hal wajar yang sering ditemui. Biasanya anak yang suka pilih-pilih makanan ini akan menutup mulutnya ketika Bunda memberikannya sayuran, tak jarang juga akan memuntahkannya. Jika sudah seperti ini Bunda perlu waspada karena si kecil mungkin memiliki gejala Picky Eater.

Picky Eater di dunia parenting adalah gejala bahwa anak mulai pilih-pilih makanan atau condong hanya suka dengan satu jenis makanan. Gejala ini biasanya muncul ketika anak menginjak usia 1 tahun. Usia di mana pertumbuhannya tidak sepesat sebelumnya dan masalah tentang pola makan mulai bermunculan.

Picky Eater yang dialami anak juga memiliki beberapa penyebab.

Penyebab Anak Menjadi Pilih-pilih Makanan:

  • Makanan yang Disajikan Terlihat Membosankan

Anak-anak biasanya suka melihat makanan yang beragam tiap harinya, baik ragam bentuk, warna, ataupun jenisnya. Dengan memperbaiki sajian makanan mungkin bisa meningkatkan nafsu makan anak.

  • Pola Makan yang Tidak Teratur

Anak yang Picky Eater biasanya sudah terbiasa dengan pola makan yang tidak teratur, seperti lebih banyak makan cemilan atau junk food setiap harinya. Atau jarang diberi asupan sayuran atau makanan bergizi.

  • Makanan Terasa Aneh di Lidah Si Kecil

Seperti yang dikutip dari alodokter.com, karena si kecil sebelumnya terbiasa dengan rasa ASI yang manis maka ia akan merasa aneh dengan rasa pahit atau hambar pada makanan lain. Hal ini akan memberikan kesan tidak enak dan aneh di lidahnya sehingga akan sangat mudah ditolak.

Lalu adakah cara untuk mengatasi anak yang suka pilih-pilih makanan ini? Yuk simak di bawah ini:

Cara Mengatasi Anak yang Suka Pilih-pilih Makanan:

  • Kresikan Makanan yang Disajikan

Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, Bunda harus pintar-pintar menyajikan makanan agar terlihat menarik, misalnya sayuran dibentuk karakter-karakter lucu dan padukan menu makanan dari warna-warnanya yang menarik.

  • Jangan Paksa Anak

Walaupun si kecil terus menolak, Bunda tidak perlu memaksanya. Sajikan saja makanan yang ia sukai, tapi dengan jumlah yang wajar dan pola makan teratur. Perlu dicatat juga, Bunda harus tetap memberinya makanan bervariasi dan diselingi makanan sehat.

  • Jadikan Suasana jadi Lebih Menyenangkan

Suasana ketika makan menyenangkan akan membuat si kecil menjadi lebih aktif dan bisa diajak bekerjasama dalam memilih menu makanan sehat.  Perlu juga sebagai orangtua mencontohkan kebiasaan makan asupan bergizi karena pada dasarnya orangtualah yang menjadi guru terbaik di rumah untuk si kecil.

Mengatasi anak yang susah atau suka pilih-pilih makanan memang tidak mudah karena perlu penanganan khusus. Bunda juga perlu memastikan asupan makanan bergizi yang harus dikonsumsi setiap harinya. Namun, jika cara di atas kurang efektif dan tidak membuahkan hasil, maka Bunda perlu mengkonsultasikan ini ke dokter.

Semoga bermanfaat dan tunggu artikel-artikel parenting selanjutnya ya Bunda.

Oh ya baca juga yuk Bunda artikel ini Menyiapkan Bekal Sekolah Tanpa Ribet

Sumber foto: alodokter.com

Gizi dari Ikan dan Sayur yang Saling Melengkapi

Ikan dan sayur adalah dua jenis unsur makanan yang termasuk 4 sehat 5 sempurna. Keduanya memiliki fungsi dan manfaatnya masing-masing untuk tubuh.
Admin - Yoghi
33 sec read

Ini Loh Cara Mudah untuk Ayah dalam Mengatur Pola…

Ibu memang memegang peranan penting dalam mengurus buah hati, termasuk dalam urusan mengatur pola makan. Namun apakah itu hanya bisa oleh Ibu? Bagaimana dengan...
Admin - Yoghi
54 sec read

5 Tips Menjaga Kesehatan Mata Anak

Mata merupakan salah satu organ yang sangat vital bagi manusia. Sekitar 80% dari informasi yang kita terima berasal dari mata. Oleh karena itu penting...
Admin - Yoghi
2 min read

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *